Manggar, Diskominfo SP Beltim – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Belitung Timur (Beltim) mengapresiasi PT. Timah Tbk yang telah menggagas pelaksanaan kegiatan penanaman sebanyak 2.500 mangrove di Pantai Mudong Desa Padang pada Jumat (26/7/2024).
Hal ini dikatakan oleh Bupati Beltim yang dalam hal ini diwakilkan oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Beltim, Khaidir Lutfi pada saat menyampaikan sambutannya.
“Kami dari Pemkab Beltim mengapresiasi apa yang dilakukan oleh PT. Timah dengan berkolaborasi bersama Kelompok Tani Mirang Mudong sebagai bentuk komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan di Beltim,” kata Khaidir sapaan akrabnya.
Khaidir berharap semoga kegiatan penanaman mangrove ini dapat memotivasi masyarakat ataupun pihak lainnya untuk melakukan kegiatan serupa. Di akhir sambutannya Khaidir juga berpesan dan mengajak seluruh pihak untuk dapat menjaga dan merawat apa yang telah dilaksanakan pada hari ini.
“Harapannya apa-apa yang sudah kita lakukan hari ini dapat dijaga dan dirawat agar tidak sia-sia karena ini sangat berarti dan penting dalam menjaga kelestarian dan keseimbangan lingkungan hidup di Belitung Timur,” harapnya.
Ditemui di lokasi acara, Kepala Wilayah Belitung PT. Timah Tbk Ronanta Tarigan menjelaskan kegiatan penanaman mangrove ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Mangrove Sedunia dan juga termasuk dalam rangkaian peringatan HUT PT. Timah ke-48.
“Kita coba bantu penanaman sekitar 2500 untuk tahap pertama, mudah-mudahan ini dapat membantu pelestarian lingkungan. Dan ini memang salah satu bentuk tanggung jawab PT. Timah untuk melestarikan lingkungan sekitar,” ungkap Ronanta.
Ia juga mengharapkan melalui sinergi yang baik antara PT. Timah, Pemkab Beltim dan unsur masyarakat dapat menjadi salah satu upaya untuk memotivasi seluruh lapisan masyarakat untuk mengambil bagian dalam upaya melestarikan lingkungan sekitar.
“Harapan kami agar apa-apa yang sudah ditanam, kita semua dapat menjaga bukan merusak, seperti yang tadi dibilang pak asisten yaa one man one tree. Jadi satu orang satu pohon untuk menanam atau merawat pohon,” tutupnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Asisten Administrasi Umum Setda Beltim Haryoso, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Beltim Novis Ezuar, Kapolsek Manggar Abdul Haris dan Kepala Desa Padang. (Ts)