Dinas Perikanan Beltim Lakukan Verifikasi KUB Nelayan

Februari 28, 2024

Manggar, Diskominfo SP Beltim – Dinas Perikanan Kabupaten Belitung Timur (Beltim) mulai melakukan verifikasi data Kelompok Usaha Bersama (KUB) nelayan di Kabupaten Beltim.
Dikatakan Sapto Nurchirudin selaku Kepala Bidang Pemberdayaan Nelayan Kecil dan Pengelolaan Wilayah Pesisir Dinas Perikanan Kabupaten Beltim Dinas Perikanan Kabupaten Beltim melalui Kegiatan Pemberdayaan Nelayan Kecil dalam daerah Kabupaten/Kota, melakukan verifikasi bantuan tahun anggaran 2024 dan usulan Musrenbang tahun 2025.
“Kegiatan ini dilaksanakan di masing-masing kecamatan sesuai wilayah administrasi KUB dan fasilitasi usulan Musrenbang. Hari ini (Selasa 27/2) kami lakukan di Kecamatan Manggar dan Gantung. Kami lakukan verifikasi KUB ini sebagai langkah Pemkab Beltim dalam upaya meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan nelayan yang ada di Kabupaten Beltim,” kata Sapto disela-sela pertemuan dengan KUB nelayan di Kecamatan Manggar di Kantor Camat Manggar, Selasa (27/2).


“Verifikasi yang dimaksud yaitu verifikasi KUB yang melakukan usulan di musrembang dan pokok pikiran yang telah disampaikan oleh masing-masing desa sehingga akan diakomodir untuk di usulkan di tahun 2025. Disamping itu juga kita melakukan verifikasi KUB yang telah mengusulkan bantuan di tahun 2023 untuk mendapatkan sarana tangkap yang telah ditentukan di tahun 2024 dengan melihat keaktifan KUB tersebut,” ungkap Sapto kepada Diskominfo SP Beltim.
Sapto mengatakan pihaknya terus melakukan sosialisasi melalui penyuluhan perikanan dan pembinaan kepada semua KUB di Beltim.
“Kami terus melakukan penyuluhan perikanan dan pembinaan kepada semua KUB nelayan agar KUB semakin aktif dan dapat naik kelas,” katanya.
Adapun KUB di Kabupaten Beltim berjumlah 65 KUB. Diungkapkan Sapto, ada beberapa kendala tidak aktifnya beberapa KUB nelayan di Beltim.


“Sebenarnya beberapa KUB nelayan bisa aktif lagi, tidak harus melalui pertemuan formal tapi mereka bisa kumpul di warkop untuk bahas program KUB. Lalu, sampaikan permohonan bantuan melalui desa dan kami tinggal verifikasi KUB-nya,” ujar Sapto.
Adapun usulannya bisa berupa kapal di bawah 5 GT atau kater, fish finder, bubu kepiting, jaring ikan, kawat bubu ikan, mesin ketinting, mesin diesel, genset, cool box dll.
“Harapan kami agar pertemuan verifikasi KUB nelayan bisa mengakomodir semua kebutuhan nelayan Beltim. Tentunya, keberadaan KUB nelayan adalah untuk silahturahmi, saling bantu dan memberi semangat untuk kesejahteraan keluarga,” tuturnya. (ver)

Mungkin Anda Berminat Membaca