Pj Gubernur Hadiri Semarak Bulan Merdeka Belajar di SMAN 1 Manggar

beltim.go.id - 29 Mei 2023

Manggar, Diskominfo Beltim – Kebijakan Merdeka Belajar merupakan langkah yang ditempuh pemerintah untuk mentransformasi pendidikan demi terwujudnya Sumber Daya Manusia (SDM) unggul Indonesia yang memiliki profil pelajar Pancasila.


Sejak pertama kali diluncurkan, program Merdeka Belajar sukses mengakselerasi kualitas pendidikan termasuk di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel). Melalui program tersebut, berhasil memperkuat beragam aspek pendidikan, mulai dari kurikulum hingga penguatan siswa dan tenaga pengajar (SDM).


Hal itu disampaikan Penjabat (Pj) Gubernur Kep. Babel Suganda Pandapotan Pasaribu saat menghadiri Semarak Bulan Merdeka Belajar dan Hari Lahir Pancasila 2023 di SMA Negeri 1 Manggar, Senin (29/5).


Pj Gubernur Suganda Pasaribu didampingi Pj ketua PKK Provinsi Babel Maya Suganda Pasaribu menyampaikan Provinsi Babel menjadi salah satu provinsi yang yang masuk seleksi untuk mendapat penghargaan dari Kementerian Pendidikan atas Merdeka Belajar. Menurutnya Merdeka Belajar merupakan konsep pengembangan pendidikan di mana seluruh pemangku kepentingan sangat berperan penting.


“Semua harus aktif termasuk guru, orangtua serta masyarakat dan stakeholders hingga pemerintah daerah. Beri motivasi kepada anak-anak kita sebagai generasi penerus karena tantangan ke depan sangat besar. Inilah yang menjadi indikator keberhasilan program Merdeka Belajar,” ungkap Suganda Pasaribu dalam sambutannya.


Dalam kesempatan itu, Suganda Pasaribu mengaspresiasi Semarak Bulan Merdeka Belajar di SMA Negeri 1 Manggar, dimana berbagai rangkaian acara disaksikan, mulai dari tarian kolosal, campak, hadra, band hingga launching buku Pelajar Pancasila dan Dinamika Perubahan Sosial.


Sementara itu, Sayono Asisten I Pemkab Beltim yang mewakili Bupati Beltim mengatakan Pemkab Beltim berkomitmen meningkatkan kualitas SDM terutama di bidang pendidikan yang merata dan berkualitas.
“Merdeka Belajar adalah suatu metode untuk meningkatkan kualitas SDM. Konsep pendidikan itu, harus mampu melahirkan berbagai kreativitas baru dan juga inovasi yang terus berkelanjutan,” tutur Sayono dalam sambutannya.(ver)

Mungkin Anda Berminat Membaca